logo2

ugm-logo

Wabah Coronavirus

https://e3.365dm.com/20/01/2048x1152/skynews-wuhan-coronavirus_4897184.jpg

Penyakit menular menjadi tantangan besar kesehatan masyarakat pada abad ke - 21, salah satunya ialah virus zoonosis. Virus berpotensi mengakibatkan kesakitan, kematian dan gangguan ekonomi pada populasi manusia. Beberapa kasus virus yang muncul mengakibatkan wabah lokal yang membutuhkan intervensi kesehatan masyarakat, jika tidak diatasi skenario terburuknya akan berkembang menjadi epidemi besar atau pandemik global.  Analisis data kasus untuk melacak penyebaran penyakit menular akan membantu mengendalikan serangan virus tersebut. Artikel ini akan menggambarkan kunci pertanyaan dalam epidemiologi penyakit menular, dari awal deteksi dan karakter virus.

Selengkapnya KLIK DISINI

Peristiwa kemunculan virus selama dua dekade terakhir ini sangat banyak dan beragam, termasuk virus yang sebelumnya tidak ditemukan seperti coronavirus SARS dan MERS1-3. Seperti kasus yang terjadi baru - baru ini, coronavirus muncul di kota Wuhan, Cina. Coronavirus adalah kelompok virus yang menyerang manusia, merusak paru - paru dan dapat mengakibatkan kematian. Pihak berwenang Wuhan mengatakan sebanyak 136 kasus baru telah dikonfirmasi sepanjang akhir pekan. Pada periode tersebut orang ketiga telah meninggal dunia dan 170 orang masih menjalani perawatan di rumah sakit. Meskipun pihak berwenang mengatakan penyebaran coronavirus masih dapat dicegah dan dikendalikan, Komisi Kesehatan Nasional memperingatkan bahwa diperlukan monitoring ketat. Sejauh ini sumber, transmisi dan metode mutasi virus belum diketahui.

Selengkapnya KLIK DISINI