logo2

ugm-logo

Partisipasi Indonesia dalam Menanggapi Isu Pemanasan Global

Pemanasan global ditandai dengan meningkatnya suhu atmosfer, laut, dan daratan di bumi. Terjadinya pemanasan global akan menimbulkan serangkaian fenomena ekstrim di alam berupa perubahan cuaca dan iklim yang dapat menimbulkan ancaman bagi kelangsungan kehidupan. Indonesia merupakan negara kepulauan yang memiliki tingkat kerawanan iklim yang tinggi, sehingga sangat dipengaruhi oleh perubahan iklim. Selain memiliki potensi besar untuk terkena dampak negatif perubahan iklim, Indonesia juga memiliki potensi besar untuk ambil bagian dalam mitigasi dan adaptasi dampak negatif perubahan iklim. Penelitian ini bertujuan untuk melihat seberapa besar upaya yang telah dilakukan Indonesia untuk turut serta merespon isu pemanasan global. Penelitian ini menggunakan metode analisis DPSIR (Driving force, Pressure, State, Impact, and Response). Dengan analisis ini akan dipelajari apa yang menjadi pemicu isu pemanasan global, tekanan yang dihadapi, kondisi atau status lingkungan saat ini, dampak yang dirasakan, dan bagaimana upaya yang telah dilakukan oleh Pemerintah Indonesia untuk mengatasi permasalahan tersebut. Artikel ini dipublikasikan pada 2021 di Science and Environmental Journal for Postgraduate.

SELENGKAPNYA