KBRN,Tolitoli: Cuaca ekstrem yang melanda Kabupaten Tolitoli belakangan ini, dengan kondisi yang cepat berubah dari panas terik menjadi hujan deras, memicu kekhawatiran masyarakat terhadap potensi bencana yang bisa terjadi sewaktu-waktu.
Menyikapi hal tersebut, Kepala Bidang Pencegahan dan Kesiapsiagaan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tolitoli, Asnawir, mengimbau masyarakat agar senantiasa meningkatkan kewaspadaan.
Menurutnya, berbagai bencana dapat terjadi kapan saja dan di mana saja, terutama saat kondisi cuaca tidak menentu seperti sekarang.
“Aspek kewaspadaan sangat penting, terutama terhadap potensi bencana seperti banjir, angin kencang, dan longsor saat hujan deras melanda. Sedangkan saat cuaca panas ekstrem, potensi bencana kebakaran juga perlu diantisipasi,” ujar Asnawir, Rabu (14/5/2025).
Ia menyarankan, masyarakat untuk memanfaatkan informasi prakiraan cuaca dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) sebagai langkah awal dalam mitigasi risiko.
“Pemantauan cuaca secara mandiri melalui kanal resmi BMKG bisa membantu masyarakat mengetahui apakah cuaca hari ini akan hujan atau panas,” ucapnya.
Asnawir, berharap tingkat kewaspadaan masyarakat Tolitoli semakin meningkat agar jika sewaktu-waktu terjadi bencana, warga sudah siap dan bisa melakukan evakuasi secara mandiri dengan aman.
“Kesadaran dan kesiapsiagaan masyarakat adalah kunci utama dalam mengurangi risiko bencana,” pungkasnya.