KBRN, Tangerang: Terdapat 92 titik wilayah terdampak banjir yang selalu menghantui warga Kabupaten Tangerang. Data tersebut dibeberkan Penjabat Bupati Tangerang, Andi Ony Prihartono berdasarkan catatan BPBD setempat.
"Tercatat ada 92 titik diwilayah Kabupaten Tangerang terdampak banjir. Ini data BPBD Kabupaten Tangerang di beberapa kecamatan seperti meliputi Balaraja, Tigaraksa, Cisoka, Solear, Jayanti, Cikupa dan Curug," ujar Andi Ony, Kamis (25/7/2024).
Andi Ony mengaku Kabupaten Tangerang luas wilayahnya mencapai 1.001,86 kilometer merupakan wilayah heterogen. Kemudian juga memiliki garis pantai dengan permukaan lahan yang relatif datar dengan ketinggan 10 sampai dengan 30 Mdpl.
Dengan jumlah penduduk yang mencapai 3.309.365 jiwa, sambung Andi Ony, akan terus bertambah. Tentunya sangat memberikan pengaruh terhadap berkurangnya area resapan air dan memiliki resiko tinggi terhadap bencana banjir.
Oleh karena itu, Perumahan Sudirman, Perumahan Triraksa Village dan Perumahan Puri yang berada yang berada disekitar kawasan tandon. Ini wilayah prioritas penanganan banjir yang telah diprogramkan, karena secara geografis berada pada dataran rendah atau daerah tangkapan air.
Kepala Dinas Bina Marga SDA Kabupaten Tangerang, Iwan Firmansyah mengamini ada sekitar 92 titik lokasi rawan banjir. Salah satunya di Perumahan Sudirman dan Perumahan Puri Tigaraksa.
“Mudah-mudahan dengan adanya embung diwilayah Kabupaten Tangerang khususnya di Tigaraksa dapat mengurangi genangan air. Terutama saat curah hujan tinggi dan ini juga merupakan wilayah konservasi sumber daya air dan itu juga bisa menjadi wisata,” ujarnya.
26 Jul2024