logo2

ugm-logo

FK UGM Akan Gelar Pameran Kebencanaan

pameran_ilmiah_fk_ugmSedang berlangsung - Berbagai bencana yang terjadi di Indonesia dilihat dari jenis dan jumlahnya sangat beragam. Peran Universitas dalam penanggulangan Bencana sangat penting karena berkaitan dengan Tri Dharma Perguruan Tinggi. Dalam penanggulangan bencana yang terjadi di Indonesia, Fakultas Kedokteran Universitas Gajah Mada mengambil peran aktif dalam penanggulangan bencana Gempa dan Tsunami di Aceh, Gempa Bantul Yogyakarta, Gempa dan Tsunami Pangandaran, Gempa Padang dan Letusan Gunung Merapi Yogyakarta. Oleh karena itu, pameran ilmiah ini mendokumentasikan pengalaman bencana, dan modul-modul pelatihan serta isi kurikulum pendidikan yang terkait bencana di FK UGM. Selain itu, juga memberikan pengetahuan dan gambaran mengenai pengalaman dalam penanganan bencana yang telah dilakukan oleh FK UGM dan RS Sardjito pada tiap fase bencana, agar bisa memberikan bentuk inovasi dalam penanggulangan bencana ke masa depan. Pameran ini diselenggarakan oleh Tim Pokja Bencana bekerjasama dengan PMPK FK UGM, selama 4 hari (10 – 13 Desember 2012) yang dibuka pada tanggal 10 Desember, Pukul 10.00 WIB bertempat di Lobby Auditorium FK UGM. Untuk membaca reportase silahkan klik-disini