PANGKAJENE- Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pangkep mengingatkan warga waspada bencana alam. Seperti kabupaten kota lainnya di Sulsel, Pangkep dilanda hujan deras disertai angin kencang beberapa hari terakhir.
Jelang siang ini Pangkep hujan ringan. "Malam hari biasanya hujan deras," kata Plt BPBD Pangkep, Herman, kepada tribunpangkep.com.
Saat ini, kata Herman, BPBD Pangkep sudah siaga bencana. "BPBD Pangkep waspada dengan menyiapkan segala persiapan seperti makanan siap saji, mobil dapur umum dan tenda darurat jikalau terjadi bencana," katanya.
Dia menyebut angin puting beliung masih berpotensi Pangkep. Selain itu, "kita antisipasi juga longsor di wilayah pegunungan seperti di Kecamatan Balocci dan Kecamatan Tondong Tallasa," katanya. (*)
sumber: TRIBUNPANGKEP.COM