FAJAR.CO.ID, JOGJA – Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) diguncang gempa dengan kekuatan 5,8 SR. Gempa tersebut terjadi pada pukul 01.36, Rabu (29/8).
Dilansir dari twitter @BPPTKG, Gempa ini tercatat di stasiun seismik pengamatan Gunung Merapi. BPPTKG memastikan bahwa gempa tak memengaruhi kegiatan vulkanik merapi.
“01.43 dirasakan gempa tektonik diseputar Pos Pengamatan Gunung Merapi dan terekam stasiun seismik #merapi sampai saati ini tidak berpengaruh terhadap aktivitas #merapi. Tingkat aktivitas #waspadamerapi,” tulis @BPPTKG. (cr3/IDP)