Banjir melanda Bireuen setelah hujan deras mengguyur sejak Kamis (06/12/2018) siang. kawasan yang terendam pun makin meluas akibat meluapnya air sungai Pucok Alue Rheng.
Selain merendam belasan rumah di Desa Pulo Ara dan Desa Tgk Di Bathon, SMAN 1 Peudada dan SMP di dekat jalan raya Desa Pulo Ara, Peudada, juga tergenang mulai pukul 22.00 WIB, Kamis (06/12/2018).
Hingga pukul 23.00 WIB, hujan belum reda. Kendaraan sepeda motor serta roda empat pun tidak diizinkan masuk ke Desa Cot Kruet, Peudada, karena ketinggian air di ruas jalan tersebut hampir mencapai 1 meter. Sehingga dapat membahayakan pengendara.
Tim Dinsos Bireuen pun saat ini terus memonitor sejumlah kecamatan yang diperkirakan berpotensi banjir.(*)
sumber: tribunnews.com