Gunung Lokon Beraktivitas Kembali
Nasional / Minggu, 11 September 2011 11:40 WIB
Tomohon: Pos pengamatan mencatat rentetan gempa tektonik di kawah Tompaluan, Gunung Lokon, Sumatra Utara. Sejak tanggal 1 hingga 10 September, petugas mencatat sedkitnya 31 kali gempa tektonik dari gunung tersebut. Staf Pos Pengamatan Gunung Lokon dan Mahawu, Ferry, mengatakan rentetan gempa tak menjadi penyebab terjadinya letusan. Gempa hanya berkaitan dengan pergeseran lempengan bumi. Mulai pukul 00.00 hingga 06.00 WITA, Ahad (11/9), pihaknya mencatat satu kali gempa tektonik jauh, satu kali gempa vulkanik dalam, dan satu kali gempa vulkanik dangkal. Frekuensi gempa vulkanik lebih sedikit ketimbang kemarin, yakni tiga kali. Ia menuturkan bila frekuensi gempa vulkanik cukup banyak, maka akan ada kemungkinan Gunung Lokon meletus. "Letusan bisa saja terjadi bila gempa vulkanik yang berupa suplai energi terus terakumulasi dan tidak dikeluarkan. Namun, aktivitas vulkanik Gunung Lokon yang kita pantau setiap hari terjadi pelepasan energi melalui letusan-letusan berskala kecil," paparnya. (Ant/RRN)
Sumber: Metrotvnews.com