Departemen Pencegahan dan Mitigasi Bencana Thailand, Ahad (23/10), melaporkan 356 orang tewas dan dua lainnya hilang dalam musibah banjir besar. Banjir juga dilaporkan masih berlanjut di 28 provinsi di wilayah utara, timur laut, tengah, serta barat dan diperkirakan 2,4 juta orang terpaksa mengungsi.
Laman Xinhua mewartakan, banjir nasional terparah yang terjadi dalam lebih dari 50 tahun terakhir telah memengaruhi setidaknya 9,4 juta orang di 62 provinsi atau empat perlima dari populasi negara itu sejak 25 Juli lalu. Ratusan jalan raya dan jalan tol telah tergenag air. Sementara 18 rute kereta api ke kawasan utara juga terpaksa ditangguhkan.
Thailand merupakan salah satu di antara negara-negara Asia Tenggara, termasuk Kamboja, Laos, Filipina, serta Vietnam yang dilanda banjir monsun besar dan badai tropis. Menurut estimasi Kantor PBB untuk Koordinasi Urusan Kemanusiaan yang dikeluarkan baru-baru ini, lebih dari 700 orang di wilayah itu dilaporkan tewas.(BOG)