Metrotvnews.com, Tapanuli Utara: Dua jembatan di Desa Simanungkalit, Sipoholon, Tapanuli Utara, Sumatra Utara, Kamis (2/2), putus setelah dihantam banjir bandang. Akibatnya, akses menuju dua desa lumpuh total dan warga pun terisolasi.
Jembatan Aek Silalaen dan jembatan Aek Sirongit yang berada di atas dua sungai terbelah dua dan pondasinya bergeser hingga satu meter. Banjir bandang di wilayah ini terjadi akibat hujan deras selama dua hari berturut-turut.
Menurut warga, permukaan anak sungai meluap sampai ke atas permukaan jembatan. Diduga material kayu dan batu yang terseret arus menjadi penyebab putusnya jembatan.
Sementara warga dua desa yang terisolasi hanya bisa berjalan kaki dengan menyeberangi reruntuhan jembatan. Sedangkan kendaraan pengangkut anak sekolah dan hasil bumi dipastikan tidak dapat menyeberang.