logo2

ugm-logo

Blog

Gunung Semeru Muntahkan Banjir Lahar, Aliran Sungai Dipenuhi Endapan Material Vulkanik

LUMAJANG, KOMPAS.TV - Gunung Semeru di Lumajang, Jawa Timur, kembali memuntahkan banjir lahar hujan pada Minggu (10/1) sore.

Akibatnya, sejumlah sungai yang berhulu di Gunung Semeru dipenuhi material vulkanik.

Kepulan asap putih kecokelatan menyelimuti area Besuk Kobokan, Desa Supiturang, Pronojiwo, Lumajang.

Ya, kepulan asap ini disebabkan pertemuan letusan sekunder dan air dengan endapan material vulkanik yang panas.

Banjir lahar hujan membawa endapan material vulkanik yang menumpuk di bagian hulu ke hilir sungai.

Bahkan, sebuah alat berat hanyut terbawa derasnya arus banjir lahar hujan.