logo2

ugm-logo

Blog

Pemkab Pemalang Tambah Alat Deteksi Bencana Tanah Longsor

PEMALANG, suaramerdeka.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pemalang menambah kembali alat sistem deteksi dini bencana alam tanah longsor atau early warning system (EWS).

Sebelumnya alat EWS tersebut sudah terpasang di 15 lokasi.

Kepala Bappeda Kabupaten Pemalang Sujarwo mengatakan tambahan EWS ini dipasang di Dusun Kalibengang, Desa Cikadu dan Dusun Tundagan, Desa Tundagan Kecamatan Watukumpul.

"Prioritas pemilihan titik lokasi EWS adalah daerah dengan jumlah potensi warga dan fasilitas umum yang terdampak bencana terbanyak," kata Sujarwo.

Menurutnya EWS yang sudah terpasang di 15 titik terdapat di sembilan desa di wilayah Kecamatan Watukumpul. Antara lain Desa Tundagan, Cikadu, Bongas, Pagelaran, Majalangu. Lalu di Desa Majakerta, Tlagasana, Cawet dan Bodas.

Sementara itu Kepala Pelaksana (Kalak) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pemalang, Sugiyanto menilai jumlah EWS yang ada saat ini dianggap masih kurang.

“Masih dibutuhkan (lagi) sebanyak 17 titik lokasi EWS tanah longsor dan tiga titik EWS banjir/rob,” kata Sugiyanto.