RPKPS
(Rencana Program dan Kegiatan Pembelajaran Semester)
Nama Mata Kuliah | : | Manajemen Bencana |
Kode Mata Kuliah / SKS | : | KUI 641 / 2 (Dua) SKS |
Semester | : | 1 (Satu) |
Sifat Mata Kuliah | : | Pilihan (Minat KMPK) |
Dosen Pengampu | : |
|
Deskripsi Mata Kuliah
Bencana sering terjadi di Indonesia, dan telah menimbulkan korban dan kerugian materi yang besar. Menurut data BNPB, pada tahun 2010 di Indonesia terjadi 644 kejadian bencana dengan jumlah korban meninggal dunia 1.711 orang, jumlah korban yang mengalami luka dan hilang sekitar 1.398.923 orang dan kerugian material Rp 15 triliun.
Belajar dari pengalaman bencana sejak dari Tsunami 2004 sampai dengan sekarang, dapat dilihat adanya kemajuan dalam penanggulangan bencana yang cukup pesat, tetapi belum cukup untuk dapat menghasilkan menejemen penanggulangan bencana yang terorganisir dengan baik. Untuk meningkatkan kemampuan dalam menejemen bencana tersebut, diperlukan peningkatan kemampuan menejerial yang dilandasi oleh suatu kerangka pikir yang terkonsep secara jelas, sehingga dapat di implementasikan dalam suatu aktifitas yang terstruktur, sistematis, efektif dan efisien.
Penanggulangan bencana merupakan usaha yang melibatkan banyak sektor, dimana salah satu yang menonjol adalah sector kesehatan. Oleh karena itu menejemen bencana di sector kesehatan ini perlu dipahami oleh semua pihak yang terlibat dalam penanggulangan bencana.
Tujuan Pembelajaran
- Memberikan gambaran mengenai manajemen sektor kesehatan dalam usaha penanggulangan bencana, khususnya di Indonesia
- Memberikan pemahaman mengenai berbagai aspek dalam menejemen bencana di sektor kesehatan.
Metode Pembelajaran
- Kuliah tatap muka
- Group work
- Belajar mandiri
Evaluasi Pembelajaran
- Presentasi
- Ujian
Sumber Bacaan Utama
- Fuad, Kusnanto, Utarini, Groothoff, Van Dijk. The Use of Geographic Information System (GIS) for Rapid Assessment Followong Tsunami Disaster in Aceh. PAMI conference 2006.
- Fuad, A. Peran sistem informasi geografis kesehatan dalam manajemen bencana. (http:/fuadanis.blogspot.com).
- Fuad, A. Webgis pasca gempa. (http:/fuadanis.blogspot.com).
- Modul Manajemen Bencana di Sektor Kesehatan
Buku yang akan dibagikan sebagai buku wajib:
- Sundnes, Knut Ole, Birnbaum, Marvin L. (2003). Health Disaster Management Guidelines For Evaluation And Research In The Utstein Style. Prehospital & Disaster Medicine. Volume 17/Supplement 3.
- Depkes RI (2007). Pedoman Teknis Penanggulangan Krisis Kesehatan Akibat bencana (Mengacu pada standar internasional). Panduan bagi Petugas Kesehatan yang Bekerja dalam Penanganan Krisis Kesehatan Akibat Bencana di Indonesia. Jakarta: Departemen Kesehatan RI.
- bagi yang berminat tersedia versi bahasa Inggris: Ministry of Health (2007). Technical Guidelines For Health Crisis Responses On Disaster (Refer to international standard). Guidelines for Health Workers that Involve in Health Crisis Responses on Disaster in Indonesia. Jakarta: Ministry of Health Republic of Indonesia.
JADUAL KULIAH
Sesi | Hari/Tgl./Jam | Pukul | Topik | Dosen |
1 |
Jumat, 23 Sept. |
15.30-17.10 | Kerangka pikir mengenai Bencana dan Usaha Penanggulangannya dan Resiko Kesehatan Materi Kuliah: |
HW |
2 | Kamis, 29 Sept. |
15.00-16.40 |
Macam-macam Bencana Materi: Sesi_2_SP_Macam2_Bencana |
SP |
3 | Jumat, 30 Sept. |
15.00-16.40 |
Pembiayaan Materi Kuliah : Pembiayaan Bencana |
SR |
4 | Kamis, 6 Okt. |
15.30-17.10 |
Pendekatan Public Health dan Manajemen Bencana dan Surveilance Materi Kuliah: Sesi_4_MANAJEMEN BENCANA DAN SURVEILANS RESPONS KMPK |
Sutjipto |
5 | Jumat, 7 Okt. |
15.00-16.40 | Governance Bencana Materi Kuliah: Manajemen Bencana Aspek Governance |
BD |
6 | Kamis, 13 Okt. | 15.00-16.40 | Logistik Medik dan Manajemen Relawan |
SSD |
7 | Jumat, 14 Okt. |
15.30-17.10 |
Penanganan Medik Fase Akut Materi: |
HW |
8 | Rabu, 19 Okt. |
15.00-16.40 | Informatika dan Telematika |
LL |
9 | Kamis, 20 Okt. |
15.00-16.40 |
Promosi Kesehatan Materi Kuliah: |
YSP |
10 | Rabu, 26 Okt. |
15.30-17.10 |
Aspek Kesehatan Jiwa dan Psikososial Materi: |
CR |
11 | Kamis, 27 Okt. |
15.30-17.10 | Networking dan Political Aspect | MBS |
12 | Rabu, 2 Nov. |
15.30-17.10 | Leadership | AM |
13 | Kamis, 3 Nov. | 13.30-15.10 | UJIAN |