logo2

ugm-logo

Reportase Hari 3
Kamis, 28 Mei 2015

Pertemuan Ilmiah Tahunan (PIT) Riset Kebencanaan 2015

Membangun Kemandirian Industrialisasi dan
 Teknologi Berbasis Riset Kebencanaan Indonesia

Gedung Graha Sabha Pramana
Universitas Gadjah Mada

Reportase oleh Madelina Ariani


iabi-h3-1

Pembaca website bencana kesehatan, senang sekali bahwa dihari kedua kemarin untuk kita sektor kesehatan telah mendapat wadah dalam bencana, yakni Epidemi dan wabah penyakit sebagai bencana non alam. Dengan hal ini kedepannya kita tidak bekerja sendiri jika menghadapi epidemi dan wabah.

Pembaca website bencana kesehatan, hari ini adalah hari penutupan PIT IABI. Agenda hari ini adalah pleno terbuka, munas, pameran dan dialog publik, serta penutupan. Pleno dari bidang kesehatan di sampaikan oleh Prof. Edi Raharjo yang berbicara mengenai ahli kesehatan dalam kebencanaan. Diantaranya beliau membahas mengenai

  1. WASH/ water, sanitation, and hygiene yang berdasarkan dari pengalaman Gempa Haiti.
  2. SPGDT bahwa jika korban sudah harus diatur penempatannya mulai dari triase di lapangan dan transport.

iabi-h3-2

Siangnya berlangsung penutupan PIT IABI 2015. Penyampaian pesan disampaikan oleh Deputi Kesiapsiagaan BNPB dan Wakil Rektor UGM. Dalam pesannya, melalui IABI harapannya semua kalangan dapat bersatu untuk bersumbangsih menciptakan Indonesia yang tangguh bencana. Dalam kesempatan ini, juga diumumkan mengenai pelaksanaan PIT IABI 2016 mendatang di ITB. Seluruh peserta berdiri untuk menyanyikan lagu nasional Padamu Negeri. Selamat berjumpa pada PIT IABI ketiga tahun 2016. Semoga semakin besar konstribusi civitas kesehatan dalam riset kebencanaan ke depannya.

Tags: disaster preparedness