logo2

ugm-logo

Berikut Analisis Ahli Hidrologi UGM soal Banjir Jakarta di Awal Tahun 2020

KOMPAS.com - Tahun 2020 dibuka dengan terjadinya banjir di sejumlah wilayah Jakarta dan sekitarnya.

Banjir ini pun berimbas pada kegiatan dan sarana prasarana di Jakarta dan sekitarnya.

Air menggenang dan mengganggu beroperasinya fasilitas-fasilitas umum seperti moda transportasi seperti KRL, KA Bandara hingga prasarana umum seperti jalan tol.

Banjir ini terjadi pada Rabu (1/1/2020) pagi setelah Jakarta dan sekitarnya diguyur hujan lebat pada Selasa (31/12/2019) sore.

Namun, apa sebenarnya yang menjadi penyebab dari banjir Jakarta?

Penyebab 

Menurut Ahli Hidrologi dan Dosen Fakultas Geografi Universitas Gadjah Mada ( UGM) M. Pramono Hadi, penyebab utama dari banjir ini adalah hujan yang merata dan jumlahnya banyak.

"Itu penyebab utama karena hujan merata, dan jumlahnya banyak, dan kondisi ‘surface storage’ sudah jenuh dengan air. Karena telah terjadi hujan beberapa waktu sebelumnya," jelas Pramono saat dihubungi Kompas.com, Rabu (1/1/2020) sore.

Surface storage merupakan simpanan atau timbunan air yang terdapat dalam permukaan lahan.

Mengutip publikasi ilmiah Fakultas Geografi UMS, keberadaan surface storage dalam suatu wilayah menunjukkan bahwa sebagian air hujan jatuh di permukaan lahan akan tersimpan dalam lahan.

Oleh karena itu, hubungan antara surface storage dengan air permukaan mempunyai hubungan berbanding terbalik.

Menurut Pramono, risiko banjir untuk wilayah Jakarta memang lebih besar dibandingkan dengan wilayah lain.

"Ya banjirnya lebih besar, karena sesungguhnya Jakarta adalah flood plain, dan Jakarta/Batavia dibangun meniru kota-kota di Belanda," ungkap Pramono.

Secara geomorfologi, Jakarta tepat berada di bagian wilayah yang disebut sebagai dataran banjir.

Terkait faktor lain, Pramono mengungkapkan adanya sejumlah faktor yang turut mempengaruhi banjir ini.

Menurutnya, tata ruang yang belum mengacu pada risiko banjir turut berperan dalam banjir Jakarta ini.

"Tata ruang (terutama RDTR) belum mengacu pada risiko banjir," katanya lagi.

Selain faktor hujan, infrastruktur wilayah, topografi, drainase juga dinilai mempengaruhi potensi banjir tidaknya suatu wilayah.

Penanganan

Pramono menyebutkan bahwa untuk jangka menengah atau jangka panjang, ada sejumlah upaya yang dapat dilakukan dalam mencegah atau meminimalisir risiko banjir di Jakarta.

"Jangka menengah/panjang, situ dibangun lagi (dulu pernah jumlahnya mencapai 1300-an) kini tinggal 250-an," kata Pramono.

"Kalau mau bangun reservoir/bendung mungkin lebih efektif, sistem resapan perlu digalakkan, sistem polder di bag bawah/low land. Ya sebab utamanya cuaca," sambungnya.

Sedangkan menurut BMKG, banjir tidak hanya dipengaruhi oleh curah hujan dari wilayah DKI Jakarta saja, tetapi juga pengaruh hujan di wilayah sekitarnya.

Sementara, menurut BMKG, ada beberapa langkah antisipasi yang dapat dilakukan untuk menghindari dampak lebih buruk dari banjir yang terjadi, yaitu:

  • Membersihkan drainase
  • Mewaspadai pohon tua
  • Menghindari jalan licin

Daftar Kontak Posko Penanganan Banjir Jakarta dari Pemerintah dan Swadaya

KOMPAS.com - Sejumlah wilayah di Jabodetabek terendam banjir akibat hujan deras yang mengguyur di kawasan itu sejak Selasa (31/12/2019) sore hingga Rabu (1/1/2020).

Banjir dengan kedalaman beragam, merendam pemukiman warga dan memaksa sebagian dari mereka untuk mengungsi ke tempat yang lebih aman.

Kendaraan motor dan mobil milik masyarakat juga banyak yang menjadi korban, terendam bahkan sebagian di antaranya hanyut terbawa arus.

Lebih dari itu, banjir yang menjadi kado di awal tahun 2020 ini sudah memakan korban jiwa. Setidaknya, hingga Rabu (1/1/2020) sore, data dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) menyebut 9 orang meninggal dunia.

Alasannya beragam, ada yang terkena hipotermia, tersengat listrik hingga tertimbun longsor.

Bagi masyarakat yang membutuhkan bantuan, berikut ini sejumlah kontak dan alamat posko banjir yang bisa diakses sewaktu-waktu.

Kontak Penting untuk Aduan Banjir

  • Telepon: 021 345 9444
    SMS center: 085 88000 1949

Posko korban banjir Pemerintah DKI Jakarta:

- Posko Banjir Global Rescue Network/Arus Liar

Telepon: 8355885, 99­462699

- Posko Banjir Pangkalan Udara Halim Perdana Kusuma

Telepon: 8019210, 80­19211

- Posko Banjir Komando Armada Barat TNI AL

Telepon: 4243000

- Posko SAR DKI Jakarta

Telepon: 34835118

- Posko Banjir DKI Jaya

Telepon: 021-819694­5/8197309

- Dinas Pekerjaan Umum Prov. DKI Jakarta

Telepon: 3846608
Fax: 3850255, 3865559

- Dinas Bina Mental Spiritual dan Kesejahteraan Sosial Prov. DKI Jakarta

Telepon: 4264675
Fax: 021-4264675

- Dinas Kesehatan Prov. DKI Jakarta

Jln. Kesehatan Raya No. 10 Jakarta Pusat Posko Banjir
Telepon: 34835118
Fax: 021-34830557

- Satuan Pelaksana Penanggulangan Bencana dan Pengungsian Jakarta Selatan

Telepon: 72790109

- Posko Satuan Pelaksana Penanggulangan Bencana dan Pengungsian Banjir Jakarta Timur

Telepon: 48702160

- Posko Banjir Satuan Pelaksana Penanggulangan Bencana dan Pengungsian Jakarta Barat

Telepon: 5682284

- Posko Banjir Satuan Pelaksana Penanggulangan Bencana dan Pengungsian Jakarta Utara

Telepon: 43930152, 43934752

- Posko Banjir Satuan Pelaksana Penanggulangan Bencana dan Pengungsian Jakarta Pusat

Telepon : 38433723

- Posko Banjir (Satkorlak PBP) Provinsi DKI Jakarta

Telepon: 3822212, 3823211, 3500000
Fax: 3823412, 3862022
SMS: 0811920203

- Informasi Lalu Lintas: 021-52960770

 

Posko korban banjir dari Masyarakat:

Muhammadiyah Disaster Management Center (MDMC)

DKI Jakarta: Zikrullah-081311567150
Jakarta Selatan: M. Rizqi-081219780118
Tebet Timur: Zaid Fadli-085710002477
Bukit Duri: Suparman-081280084347
Jakarta Barat: Toni-081314744773
RSIJ Pondok Kopi: Musri-081586338221
Pimpinan Tanggap Darurat MDMC: Indrayanto-081228324625

- Posko Bantuan Banjir Sahabat Anak

Posko ini fokus pada korban di Manggarai dan sekitarnya
Kontak: Vera-08121032021, Putri-08151623293, Marsya-081287662315, Ellen/Yuli 3918505/31934172
Alamat Posko: Jalan Tambak II RT06/05 No. 32, Kel. Pegangsaan, Jakpus 10320

- Posko Banjir Calder Kontak: Dewo-08159104718

- Posko Banjir Kampung Apung, Kapuk, Jakarta Barat

Kontak: Rengga-081282822844, Ketua RW Juhri: 081387597010

- Posko Banjir Kebon Pala, Kampung Melayu

Kontak: Fadhel Achmad-081287658998/2263CE95

- School of Volunteer Universitas Indonesia (SOV)

Twitter: @SOV_UI
Contact: Amal–087775469636

- DREAMDELION

Fokus membantu korban banjir di Manggarai yang sudah Siaga I
Twitter: @dreamdelion
Kontak: Farah Mafaza–081311103406

- Posko Banjir SMA 8 Bukit Duri

Alamat: Depo PJKA Bukit Duri

- Posko Masjid Attahiriyah, Kampung Melayu

Alamat: Rektorat Universitas Attahiriyah-021 83785781

- Posko Peduli Banjir UNJ, Jakarta Timur

Kontak: Listya-08998874745, Amel-089652651163

- Harus Kuat Foundation

Alamat: Jalan H. Awi RT 02/09 No. 43 Srengseng Sawah, Jagakarsa
Jl. Timbul 1 No 50 RT 06/04, Jagakarsa, Jakarta Selatan.
Telepon: 021 49113394

- Posko Banjir PKD Mapala Jabodetabeka

Alamat: Depan sekolah Santa Maria
Kontak: Molen-085694199615

- Aksi Cepat Tanggap (ACT)

Alamat: Perkantoran Ciputat Indah, Jalan Ir. H Juanda No.50 Blok B8 Ciputat
Twitter: @ACTforhumanity
Kontak: 021 7414482/085330006000

(Sumber: Kementerian Dalam Negeri)

More Articles ...