Pameran Ilmiah Kebijakan Kesehatan dan Manajemen Bencana Indonesia 2019
Rabu - Jumat, 30 Oktober – 1 November 2019
Diselenggarakan oleh:
Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, dan Keperawatan UGM bekerjasama dengan Pokja Bencana FK UGM
dan Divisi Manajemen Bencana Pusat Kebijakan Manajemen Kesehatan FK - KMK UGM
Pengantar
Kompleksitas masalah dan peran dalam penanggulangan bencana menuntut aktor -aktor penanggulangan bencana mampu berkolaborasi dan berkomunikasi dengan berbagai sektor yang terlibat. Seorang tenaga kesehatan misalnya, tidak dapat melakukan layanan kesehatan pada masa tanggap bencana sendirian, layanan kesehatan yang ada di daerah bencana akan bertemu dan mendapat bantuan dari relawan yang datang baik dari pemerintah, perguruan tinggi, ataupun organisasi kemasyarakatan. Mengingat prosedur penanggulangan bencana adalah serangkaian prosedur yang sudah disiapkan sebelumnya maka sebuah Disaster Plan hanya akan dapat dijalankan bila sesuai dengan kapasitas dan kompetensi staf yang dilatih, dievaluasi, dan diperbaiki secara periodik. Oleh karena itu, perlu pengembangan manajemen bencana dan pelatihan terus menerus.
Kebijakan dalam penanggulangan bencana ini selalu diupdate karena karakteristik bencana yang terjadi berbeda - beda. Kementerian kesehatan bersama dengan organisasi terkait termasuk FK - KMK UGM bekerja sama untuk menyusun kebijakan yang strategis dan terintegrasi, misalnya stategi untuk menghimpun relawan kesehatan yang ada di Indonesia. Belajar dari beberapa pengalaman bencana Indonesia, tercatat bahwa banyak relawan yang sudah terlatih dan siap membantu saat bencana terjadi. Banyaknya bencana yang terjadi saat ini menuntut peran perguruan tinggi untuk dapat memasukkan kurikulum pendidikan bencana bagi mahasiswa sehingga mahasiswa mampu memahami perannya dimasa depan dalam penanggulangan bencana.
Tantangan dalam memahamkan pembelajaran manajemen bencana kesehatan bagi mahasiswa adalah sulitnya mahasiswa membayangkan kejadian bencana, bagaimana proses koordinasi, bagaimana memberikan layanan kesehatan, bagaimana cara bergabung dalam upaya penanggulangan bencana, dan banyak tantangan lainnya. Proses pembelajaran manajemen bencana kesehatan ini semakin berat, terutama dirasakan oleh mahasiswa yang belum memiliki pengalaman dalam situasi bencana. Berdasarkan hal ini, proses pembelajaran kemudian dikembangkan dengan berbagai macam pendekatan antara lain menggunakan model Pembelajaran Berdasarkan Masalah, praktikum, skills lab, kuliah pakar, dan video pembelajaran. Semua metode yang dikembangkan bertujuan untuk memahamkan mahasiswa kepada perannya sebagai tenaga kesehatan di masa yang akan datang dalam menghadapi bencana.
Sejak 2010, FK - KMK selalu mengadakan pameran ilmiah kebencanaan pada akhir Blok D2 untuk mahasiswa kedokteran dan keperawatan. Setiap tahun pameran ini melibatkan organisasi kemanusiaan dan kebencanaan yang ada di Yogyakarta seperti Dinas Kesehatan Provinsi Yogyakarta, BPBD, PMI, TBMM dan MDMC, serta rumah sakit dan Pusbankes 118. Melalui pameran harapannya mahasiswa dapat langsung berinteraksi dengan pelaku lapangan untuk lebih mudah memahami mengenai manajeman penanggulangan bencana bidang kesehatan.
Sejak pertama kali diadakan, pameran ilmiah bencana menjadi kegiatan dan salah satu metode pembelajaran yang disukai oleh mahasiswa dan dirasakan mampu memberikan pemahaman lebih mengenai gambaran penanggulangan bencana bidang kesehatan yang sebenarnya bagi mahasiswa. Pokja Bencana FK - KMK UGM juga selalu terlibat dalam penanganan bencana yang pernah terjadi di Indonesia berupa bantuan tenaga medis, logistik dan manajemen klaster kesehatan. Pengalaman - pengalaman tersebut telah didokumentasikan dalam bentuk buku berjudul “Relawan Kesehatan di Medan Bencana” dimana buku ini menceritakan bagaimana kondisi dan penanganan saat bencana dari sector kesehatan. FK - KMK UGM pada kesempatan ini mengajak semua pihak untuk kembali terlibat dalam Launching Buku “Relawan Kesehatan di Medan Bencana” dan Pameran Ilmiah Manajemen Bencana Bidang Kesehatan di Indonesia 2019.
Tujuan
Pameran bertujuan untuk:
- Memberikan pengetahuan dan gambaran mengenai pengalaman dalam penanganan bencana yang telah dilakukan khususnya bidang kesehatan, agar bisa memberikan bentuk inovasi dalam penanggulangan bencana di masa depan.
- Memberikan pelajaran langsung mengenai manajamen penanggulangan bencana bidang kesehatan sehingga mahasiswa mendapat gambaran bagaimana prosesnya melalui diskusi dan dokumentasi kegiatan oleh pelaku penanggulangan bencana.
- Mendekatkan mahasiswa dengan pelaku-pelaku manajemen penanggulangan bencana di DIY.
Ketentuan Peserta Pameran Dan Pembagian Topik
Pada umumnya semua peserta pameran diharapkan dapat menunjukkan atau menampilkan peran masing - masing dalam penanggulangan bencana selama ini, baik pengalaman kegiatan bencana, program atau fokus. Namun, untuk keperluan pembelajaran mahasiswa kami mencoba membagi dan mengharap kesediaan rekan peserta pameran sekalian untuk menambahkan materi atau menjelaskan materi di bawah ini selain materi yang memang seharusnya ada pada stand peserta masing - masing.
Kami juga mengharapkan keikutsertaan peserta dalam mengisi materi di Ignite Stage yang telah disediakan setiap harinya pada jadwal yang telah ditentukan di bawah ini:
No. |
Peserta |
Permohonan topik tambahan/ menjelaskan tentang |
1 |
FK - KMK UGM (Pokja Bencana, Divisi Bencana Kesehatan PKMK, Prodi Keperawatan, Prodi Kedokteran Umum, dan Prodi Gizi Kesehatan)
|
FK - KMK UGM Lebih menjelaskan tentang teori sesuai dengan materi perkuliahan
Teori pembelajaran sesuai dengan topik perkuliahan diantaranya:
- Manajemen bencana kesehatan
- Emergency Medical Team (EMT)
- Hospital Disaster Plan (HDP)
- Disaster Nursing
- Pengalaman pengiriman tim medis dan manajemen ke lapangan (Lombok, Palu, Lampung)
- Simulasi klaster kesehatan saat bencana (Peta respon)
|
2 |
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DIY
|
BPBD lebih menjelaskan tentang ICS dan koordinasi dalam penanggulangan bencana.
- Peralatan dalam penanggulangan bencana (bisa mobil, evakuasi, dll)
- Materi pameran BPBD DIY
|
3 |
PMI Provinsi Yogyakarta
|
Lebih menjelaskan mengenai manajemen relawan kesehatan.
Kegiatan - kegiatan PMI di lapangan.
|
4 |
MDMC |
Lebih menjelaskan kegiatan penanggulangan bencana yang dilakukan, termasuk manajemen relawan kesehatan. |
5 |
TBMM FK - KMK UGM |
Kegiatan yang dilakukan oleh TBMM terkait kesiapsiagaan dan respon bencana. |
6 |
Pusbankes 118 PERSI DIY |
Lebih menjelaskan kegiatan yang dilakukan dalam penanggulangan bencana, pelatihan, simulasi, dan lain sebagainya. |
PENGUNJUNG PAMERAN
- Mahasiswa kedokteran umum Blok D.2 reguler
- Mahasiswa kedokteran umum Blok D.2 internasional
- Mahasiswa Fakultas Kedokteran FK UGM
- Mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas lainnya di Jogjakarta
- Masyarakat Umum
WAKTU DAN TEMPAT
Waktu : Rabu- Jumat, 30 Oktober – 1 November 2019
Tempat : Auditorium FK - KMK UGM (Pembukaan tanggal 30 Oktober 2019)
Lobby Auditoriun FK - KMK UGM (Pameran 31 Oktober – 1 November 2019)
Jadwal kegiatan
Waktu |
Kegiatan |
Ket. |
Rabu, 30 Oktober 2019 |
07.30 – 08.15 |
Registrasi |
Panitia |
08.15 – 08.30 |
Pembukaan |
MC |
08.30 – 10.00 |
Kuliah Tamu |
|
10.00 – 11.00 |
Launching Buku |
- Wartatmo,
|
11.00 – 11.10 |
Sambutan Ketua Blok D.2 Pendidikan Dokter reguler/internasional |
Dr. dr. Andreasta Meliala/ dr. Yodi Mahendradhata, M.Sc, PhD |
11.10 – 11.20 |
Sambutan dan Pembukaan oleh Dekan FK-KMK UGM |
Prof. dr. Ova Emilia, M.Med.Ed. Ph.D.,SpOG(K) |
11.20 – 11.30 |
Simbolis Pembukaan dengan Pemotongan pita di gerbang pameran |
Dekan FK UGM, Direktur PKMK, Ketua Pokja, Ketua Board PKMK dan hadirin |
11.30 – 11.40 |
Orientasi ke stand pameran masing-masing |
Tamu undangan dan mahasiswa |
12.00 – 13.00 |
ISHOMA |
|
13.00 – 16.00 |
Pameran |
Peserta |
Kamis, 31 Oktober 2019 |
09.00 – 16.00 |
Pameran |
Peserta |
Jumat, 1 November 2019 |
09.00 – 16.00 |
Pameran |
Peserta |
Penutup
Demikian TOR Launching Buku dan Pameran Bencana 2019 disusun. Kegiatan ini bermanfaat bagi mahasiswa untuk meningkatkan pemahaman mereka tentang manajemen penanggulangan bencana bdiang kesehatan. Pengalaman - pengalaman peserta saat menangani bencana yang dibagikan pada pameran dan juga yang sudah terdokumentasi dalam satu buku bisa menjadi pelajaran untuk perbaikan manajemen bencana kesehatan.
INFORMASI LEBIH LANJUT
Pusat Kebijakan Manajemen Kesehatan (PKMK) FK UGM Gedung IKM Sayap Utara Lantai 2
Jalan Farmako Sekip Utara, Yogyakarta 55281 Indonesia
Phone/fax: +62 274 549425
Email: This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.m
Website: www.bencana-kesehatan.net
Dewi Catur Wulandari
Mobile: +62 818-263-653
Email: This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.