logo2

ugm-logo

Analisis Pembiayaan Resiko Bencana

disaster risk financeBrosur ini merupakan hasil kerja dari Disaster Risk Finance (DRF) yang merupakan bagian dari The Disaster Risk Finance and Insurance Program (DRFIP) Bank Dunia. Tujuannya untuk menguatkan manajemen finansial dari resiko bencana dengan menyediakan finansial, informasi ekonomi dan tools terkait dengan resiko bencana. Brosur ini menjelaskan berbagai tipe alat/tools yang dapat digunakan oleh pemerintah. Analisa data terkait dengan bencana baik kerugian yang diderita, fiscal, macro economic menghasilan informasi yang bermakna. Informasi ini dapat digunakan untuk pengambilan keputusan, untuk monitoring dan evaluasi, serta pembangunan kapasitas. Pada akhir brosur diberikan 2 studi kasus terkait dengan asuransi di Kenya dan Filipina. Informasi selengkapnya Klik Disini arrow, external, leave, link, open, page, url icon

Efek Domino pada Serangan Pelayanan Kesehatan

health workerSerangan pada pelayanan kesehatan merupakan suatu tindak kekerasan atau hambatan verbal maupun fisik; atau dapat juga diartikan sebagai ancaman kekerasan yang menggaggu ketersediaan, akses dan pemberian layanan kesehatan atau pencegahan selama keadaan darurat. Serangan tersebut dapat berupa pengeboman, penjarahan, penembakan, serangan kimia, cyber attack, pemaksaan staf untuk bertindak melawan etiknya, kekerakan psikologis dan lain-lain. Menurut data WHO tahun 2014-2015 terdapat 594 serangan pada 19 negara yang mengalami kegawatdaruratan, serta 62% serangan ditujukan pada pelayanan kesehatan. Serangan pada pelayanan kesehatan dapat memberikan efek domino. Efeknya tidak hanya membahayakan tenaga kesehatan, namun orang-orang yang juga membutuhkan bantuan tenaga kesehatan. Akan tetapi, konsekuensi ini belum terdokumentasi secara baik dan meluas. Prioritas tindakan yang dapat dilakukan untuk menghentikan serangan ini seperti menetapkan undang-undang nasional terkait kemanusiaan, melibatkan masyarakat dalam melindungi pelayanan kesehatan, menginformasikan rencana tanggap darurat dengan analisis resiko keaman, dan lain-lain. Informasi selengkapnya  Klik Disini arrow, external, leave, link, open, page, url icon

More Articles ...